Yuk Kenali Manfaat Labu untuk Tubuh

Yuk Kenali Manfaat Labu untuk Tubuh
Yuk Kenali Manfaat Labu untuk Tubuh. Labu masih sering dikonsumsi ketika Ramadhan saja sebagai makanan berbuka puasa. Padahal, manfaatnya tidak hanya terhalang di bulan-bulan tertentu saja.

Menurut  ahli diet di Bagian Kardiologi & Rehabilitasi Preventif Klinik Cleveland Julia Zumpano, RD, LD, labu memilliki manfaat yang sangat baik. Makan satu porsi labu dapat memberikan 200 persen dari asupan harian yang penuh nutrisi untuk kebanyakan orang.

Kandungan vitamin A yang terdapat dalam labu bermanfaat untuk menjaga penglihatan dan menjaga sistem kekebalan tubuh. Sedangkan potassium dan antioksidan dari labu dapat membantu mencegah penyakit jantung, serta beberapa jenis kanker.

Labu juga bermanfaat untuk mengatasi kolesterol. Mengonsumsi sterol dalam biji labu dapat membantu menurunkan kolesterol LDL dan  asam lemak omega 3 daapat membantu menurunkan trigliserida (lemak darah) dan tekanan darah.

Untuk menghasilkan manfaat melimpah tersebut, Zumpano memiliki saran untuk mengeolah labu. Sebaiknya, untuk memanggang labu sebagai lauk ketimbang mengolahnya menjai kolak dengan tambahan gula dan lainnya.

Labu pun bisa dibuat sebagai bubur, atau bahan pengental dalam olahan makanan. Tekstur yang kental ini bisa menjadi pengganti lemak atau karbohidrat harian

Comments

Popular posts from this blog

Pelatih Persib: Kami Tidak Sekadar Menang, Kalahkan Persija 3-2

Inilah Alasan Ferry Mursidan Dukung Prabowo-Sandi di Pilpres 2019

Prabowo Hadiri Acara di Jakarta